Tahuna manadolive.co.id – Acara Peningkatan Kader PKK Kabupaten Kepulauan Sangihe diselenggarakan pada hari Selasa, 16 Juli 2024 di Ruang Serba Guna Rumah Jabatan Bupati. Acara ini dihadiri oleh Pengurus Tim Penggerak PKK Provinsi Sulawesi Utara, para Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan se-Kabupaten Kepulauan Sangihe, serta para Pengurus TP PKK Kabupaten Kepulauan Sangihe.
Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kepulauan Sangihe, Yosephine Mathilda Wounde, dalam sambutannya mengucapkan syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa atas rahmat-Nya sehingga acara ini dapat terlaksana. Yosephine juga menyampaikan terima kasih kepada Pengurus Tim Penggerak PKK Provinsi Sulawesi Utara yang telah hadir untuk mendukung kegiatan ini.
“Kami menyambut baik kegiatan ini dan berharap para kader PKK dapat meningkatkan kualitas diri mereka sebagai mitra pemerintah dalam pemberdayaan masyarakat yang lebih sejahtera, dimulai dari keluarga hingga masyarakat luas,” ujar Yosephine.
Lebih lanjut, Yosephine berharap TP PKK terus berbenah dalam perannya sebagai fasilitator perencanaan, pelaksanaan, dan pengendalian program-program kesejahteraan masyarakat. Ia menekankan pentingnya para kader PKK dari tingkat kecamatan hingga kabupaten untuk mengikuti kegiatan ini dengan baik demi manfaat yang berdampak positif bagi keluarga dan masyarakat di Kabupaten Kepulauan Sangihe.
Acara ini ditutup dengan doa, memohon agar Tuhan Yang Maha Kuasa memberikan kekuatan dan kemampuan kepada seluruh kader PKK dalam menjalankan tugas dan pengabdian mereka. ( gustaf)