Tahuna manadolive.co.id – Penjabat Bupati Kepulauan Sangihe menghadiri dan memberikan sambutan dalam perayaan adat Tulude U Taung di Kampung Tariang Lama, Kecamatan Kendahe, pada Jumat (7/2/2025), turut dihadiri oleh Bupati Terpilih Michael Thungari, pejabat pemerintah daerah, anggota DPRD, Ketua TP-PKK Kabupaten Kepulauan Sangihe, Camat Kendahe beserta istri, Kapolsek Kendahe ,Danramil ,Kapitalaung Tariang Lama, serta tokoh agama, tokoh adat, dan masyarakat setempat.
Dalam sambutannya, Penjabat Bupati mengungkapkan rasa syukur atas penyertaan Tuhan sehingga masyarakat dapat memasuki tahun baru 2025 dengan penuh berkat. Ia juga mengapresiasi panitia pelaksana dan pemerintah kampung yang telah menyelenggarakan acara sebagai bentuk kebersamaan serta upaya melestarikan budaya.
“Tulude U Taung bukan sekadar seremonial, tetapi memiliki makna sakral. Ini adalah ungkapan syukur atas anugerah Tuhan, permohonan ampun atas kesalahan di tahun lalu, serta penyerahan kehidupan di tahun yang baru kepada Tuhan,” ujarnya.
Ia juga mengajak masyarakat untuk menjadikan momentum ini sebagai refleksi dalam meningkatkan kualitas kehidupan pribadi, keluarga, dan hubungan sosial.
Menjelang akhir masa jabatannya, Penjabat Bupati menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan masyarakat selama delapan bulan kepemimpinannya. “Kami bersyukur atas kasih dan dukungan masyarakat Sangihe. Tinggal sedikit waktu lagi sebelum saya mengakhiri masa jabatan, dan saya memohon maaf atas segala kekurangan selama bertugas,” tuturnya.
Perayaan Tulude U Taung di Kampung Tariang Lama berlangsung meriah dengan berbagai prosesi adat, termasuk pertunjukan Salo dan acara puncak berupa pemotongan kue adat Tamo. Masyarakat tampak antusias mengikuti setiap tahapan acara sebagai bentuk penghormatan terhadap tradisi leluhur. Acara ditutup dengan doa bersama untuk keberkahan dan kemajuan Kabupaten Kepulauan Sangihe ke depannya. ( gustaf)