Terbaik Se-Sulut, VAP Sukses Bawah Minut Raih WTP Ke-5

by -73 Views

ADVETORIAL

MINUT, MANADOLIVE.CO.ID– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Utara (Minut) dibawah kepemimpinan BupatiĀ  Dr.(HC) Vonnie Anneke Panambunan STh untuk kelima kalinya meraih penghargaan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Sulut. Senin (11/5/20).

Hal tersebut diumumkan langsung Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI perwakilan Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Karyadi,SE MM Ak pertemuan melalui video converence.

Kabupaten Minahasa Utara tak hanya meraih WTP atas Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Laporan Keuangan Tahun Anggaran 2019, Pemkab Minut juga merupakan peraih opini WTP nomor satu se-Sulawesi Utara (Sulut).

Sementara itu Bupati Minut Vonnie Anneke Panambunan STh saat menerima penghargaan WTP mengatakan sangat berterimakasih kepada Tuhan yang tanpa henti memberkati Minahasa Utara.

“Puji Tuhan karena Pemkab Minut kembali meraih Opini WTP dimasa kepemimpinan saya selama hampir 5 tahun, LHP Laporan Keuangan mendapat opini WTP ke-5 kali berturut-turut,”ujar Bupati Minut.

Lanjut dikatakan VAP sapaan akrab Panambunan dirinya juga berterimakasih kepada semua pejabat dan ASN Pemkab Minut yang sudah membantu dan bekerja keras hingga Opini WTP ke-5 bisa diraih.

“Terutama buat Kaban Keuagan Petrus Macarau, Kepala Inspektorat Umbase, Kaban Bapelitbang Diddy, dan semua di bagian perencanaan yang berjuang bersama-sama saya mengucapkan banyak-banyak terima kasih, saya yakin dan percaya untuk berikutnya tahun depan pasti Minahasa Utara (Minut) juga akan mendapatkan WTP yang ke-6,” ungkapnya.

Bupati Minut ini juga mengatakan, beberapa waktu lalu dirinya mendengar isu-isu bahwa Minut tidak akan meraih WTP untuk kali ini. Namun dirinya terus berdoa dan mengimani Minut tetap meraih WTP. Alhasil bukan saja meraih WTP melainkan Kabupaten Minahasa Utara meraih peringkat satu WTP terbaik se Sulawesi Utara.

“Saya sempat mendengar bahwa Minut tidak akan meraih WTP namun karena percaya dan terus berdoa Mukjizat Tuhan nyata. Bukan hanya WTP Tuhan berikan melainkan peringkat satu WTP terbaik se-Sulut,”jelas VAP sembari mengucapkan terimakasih kepada Tuhan dan terimakasih atas kepercayaan penghargaan yang diberikan BPK RI perwakilan Sulawesi Utara.

Diketahui hadir pada video converence, Bupati Minut Dr.(HC) Vonnie Anneke Panambunan, Sekda Ir Jemmy Kuhu MA, Kaban Keuangan Petrus Macarau SE, Inspektorat Inspektur Umbase Mayuntu SSos, Kepala Bapelitbang Arnolus Didi Wolajan SSTP, Kadis Kominfo Drs Theodore Lumingkewas, dan sejumlah Camat se-Minut.(ver/ ADVETORIAL)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.