Manado, ManadoLive.Co.id– Wali Kota Andrei Angouw bersama Wakil Wali Kota dr. Richard Sualang, menghadiri pembukaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XI Sulawesi Utara, di Kabupaten Bolaang Mongondouw, Senin (14/11/2022).
Kegiatan dibuka dengan tari-tarian adat Bolaang Mongondouw sebagai penyambutan kepada seluruh tamu undangan, diikuti dengan pertunjukan Drum Band dari SMA Katolik Karitas Tomohon.
Pada puncak pembukaan, devile Kontingen Porprov, Kota Manado sebagai peserta terbanyak yang akan mengikuti 31 cabang olahraga dari 32 cabang yang dipertandingkan.
Gubernur Sulawesi Utara, Bapak Olly Dondokambey SE, dalam sambutannya mengajak seluruh peserta agar berkompetisi secara sportif. “Selamat berkompetisi kepada seluruh peserta, junjung tinggi sportifitas,” ungapnya.
Gubernur juga mengajak seluruh elemen baik peserta, official dan seluruh yang hadir untuk mendukung dan mensukseskan kegiatan tersebut. “Mari kita dukung dan sukseskan Porprov ke sebelas Sulawesi Utara agar semua berjalan mulus,” lanjutnya.
Kedepan lanjut Gubernur, Pemerintah Provinsi akan menyiapkan sarana dan prasarana olahraga untuk standar kejuaraan. “Lewat kegiatan ini, kiranya bisa mendorong perputaran ekonomi di Bolaang Mongondouw,” tutupnya.
Sementara itu, Ketua Koni Sulut, Drs Steven Kandouw, berharap Porprov Ke XI Sulut ini akan menghasilkan atlet-atlet berprestasi untuk menghadapi PON 2024 mendatang. “Tugas dan tanggungjawab kita semua untuk memperbaiki medali kita dari PON Papua sebelumnya,” harap Kandouw yang juga sebagai Wakil Gubernur Sulut.
Turut hadir, Wakil Ketua Koni Pusat, Mayjen TNI (Purn) Suwarno, Ketua TP-PKK Sulut, Ny Rita Maya Dondokambey-Tamuntuan, Forkopimda Sulut, sejumlah Kepala Daerah se Sulut serta Ketua Koni Manado, Bung Rio Dondokambey.
Kobarkan Semangat Junjung Sportivitas Prestasi Untuk Sulut Hebat. (erka)