Walikota Tomohon dan Istri Hadiri Ibadah Pengucapan Syukur di GMIM Nimahesaan Pinaras

by -33 Views

TOMOHON, MANADOLIVE.CO.ID- Walikota Tomohon Caroll J A Senduk SH bersama Ketua TP-PKK Kota Tomohon drg. Jeand’arc Senduk-Karundeng menghadiri Ibadah Pengucapan Syukur Kota Tomohon GMIM Nimahesaan Pinaras yang dilaksanakan di Gedung Gereja. Minggu, (25/8/2024).

Khadim dalam ibdah tersebut Ketua BPMJ GMIM Nimahesaan Pinaras Pdt. Sosyeli Ngantung, S.Th

Turut Hadir dalam ibdah Gubernur Sulawesi Utara Dr. (H.C.) Olly Dondokambey, S.E bersama Ketua TP-PKK Provinsi Sulawesi Utara Ir. Rita Tamuntuan

Dalam sambutan Gubernur Sulawesi Utara, atas nama Pemerintah Sulawesi Utara, Pribadi , Keluarga Dondokambey- Tamuntuan mengucapkan selamat berpengucapan Syukur bagi masyarakat Kota Tomohon (khususnya GMIM Nimahesaan Pinaras).

Pengucapan Syukur ini meyakinkan kita bahwa hanya oleh Kasih Karunia Tuhan sehingga kita boleh ada sebagaimana kita boleh ada saat ini. Berbagai pencapaian dan keberhasilan yang telah kita rasakan merupakan berkat dan karunia Tuhan.

Saya jadi Gubernur sudah hampir 8 tahun dan menghadapi masa sulit yaitu covid tetapi karena penyertaan Tuhan kami boleh lewati semua masa sulit. Kita harus selalu bersyukur Sulawesi Utara aman dan tentram itu semua merupakan campur tangan Tuhan melalui hamba-hamba Tuhan yang selalu mendoakan pemerintah sehingga bisa berjalan sampai hari ini mulai dari pusat maupun kabupaten/Kota.

Tugas saya tak lama lagi selesai. Di momentum menghadapi pemilihan Kepala daerah ini saya mengingatkan Jemaat bagaimana memilih Pemimpin ke depan. Perhatikanlah orang yang Tulus dan lihatlah kepada orang yang Jujur sebab orang suka damai akan ada masanya (Mazmur 37: 37). Kalau kita pilih orang yang Tulus dan Jujur tentunya masa depan Sulawesi Utara ke depan pasti akan lebih baik dari hari ini. Seorang Pemimpin yang baik pasti akan membawa kesejahteraan bagi kita. Memang Pemerintah adalah wakil Allah, tapi coba kita baca bae-bae Pemerintah itu hamba Allah. Hamba itu pelayan, Jadi Pemerintah harus menjalankan Tugas dan Tanggungjawab yang diperintahkan Tuhan. Dan terakhir lihatlah rekam jejak para calon bagaimana mereka menjalankan tugas sebagai pemimpin.

dihadiri juga oleh Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Utara Andy Silangen didampingi istri Rinny Tamuntuan,para pendeta pelayanan, Jajaran Pemerintah provinsi Sulut, jajaran Pemerintah Kota Tomohon dan seluruh Jemaat GMIM Nimahesaan Pinaras. ( edel)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.